Klaten – Bertempat di kantor Dispermades Kabupaten Klaten, telah berlangsung Rapat Pleno TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) Sengkuyung Tahap I Tahun 2025 di Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten, Wilayah Kodim 0723/Klaten, Jumat (07/02/2025). Rapat ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dan perwakilan yang terkait dengan pelaksanaan program TMMD. Hadir dalam kegiatan rapat tersebut antara lain Kapten Cba Budiyono (Danramil 14/Karanganom, mewakili Komandan Kodim 0723/Klaten), Iptu Murtijo (Polres Klaten), Indra Prasetya Adi (Kabid SDA, TTG, Ekonomi Masyarakat Dispermades), Totok Turisbiyanto, S.Sos, M.Si (Dispermades), Peltu Bambang (Bati Tuud Koramil 18/Bayat), Nurdin (Kepala Desa Krakitan) beserta Perangkat Desa Krakitan, Babinsa dan Babinkamtibmas Desa Krakitan, serta perwakilan OPD Kabupaten Klaten yang membidangi. Kapten Cba Budiyono dalam sambutannya menyampaikan bahwa program TMMD merupakan kegiatan yang bersifat gotong royong dan bertujuan untuk mempercepat pembang...
Rapat Pleno TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2025 Desa Krakitan Bayat Klaten Digelar